Minggu, 27 Januari 2019

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 19 Januari 2019 (Bgn 2)


Buddha Sakyamuni muncul dan membabarkan Dharma pada era dunia yang diliputi oleh Lima Kekeruhan dan Kejahatan, meskipun demikian, saat itu lima kekeruhan masih begitu ringan dan tipis, belumlah separah sekarang ini.

Menurut perhitungan orang Tiongkok zaman dulu, Buddha Sakyamuni memasuki Parinirvana sampai tahun ini sudah 3046 tahun lamanya, beda jauh dengan perhitungan orang barat, para Bhiksu senior Tiongkok masih menggunakan standar perhitungan tiga ribu tahun ini.

Jadi ketika Buddha Sakyamuni membabarkan Dharma di dunia, lima kekeruhan dan kejahatan baru saja bermula.

Selama kurun waktu tiga ribu tahun ini, para Bodhisattva dan Suciwan mengajar di dunia ini. Tujuannya adalah mencegah supaya lima kekeruhan ini jangan sampai melebar dan meluas, hasilnya cukup efektif.
     
Lima kekeruhan dan kejahatan :
http://daunbodhi.blogspot.com/2015/12/panca-kasayah-lima-kekeruhan.html

Dasar perhitungan tiga ribu tahun:
http://tujuhmustika.blogspot.co.id/2017/05/kaisar-zhou-zhao-wang.html

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 19 Januari 2019
Judul : Penjelasan Sutra Usia Tanpa Batas Karya Upasaka Huang Nianzu (Pengulangan Kelima)
Serial ke-14
Bertempat di : HK Buddhist Education Foundation
Kode Artikel : 02-047-0014


再看下面這一段,「又日道隱」,日本道隱大師,「於所著《無量壽經甄解》中曰:五濁之世,造惡之時,聖道一種今時難修,其難非一」。五濁惡世是指我們這個時代,釋迦牟尼出現就提出來了,這個世界已經有濁惡了,但是濁惡很輕,並不嚴重。依照中國古人的記載,釋迦牟尼佛過世到今年是三千零四十六年,跟外國人講的有很大的差距,我們中國這些老和尚、老法師統統用這個紀年。那依照中國這個說法,釋迦牟尼佛講經是三千年前所說的。三千年前就講五濁惡世,很輕微,那個濁惡剛剛開始。濁惡是什麼?濁,染,污染,不嚴重,剛開始。 這三千年當中,菩薩、聖人在這個世界教誨。教誨的目的是什麼?防止濁惡擴張,也做出了相當有效果的成就。

文摘恭錄 淨土大經科註(第五回)  (第十四集)  2019/1/19  香港佛陀教育協會  檔名:02-047-0014




 

Pada zaman purbakala Tiongkok, insan suci menggunakan “ETIKA” untuk menata pemerintahan, mewujudkan Utopia (masyarakat ideal). Di Tiongkok, konsep Utopia bukanlah gagasan semata, namun sudah pernah terwujud secara nyata. Siapa yang mewujudkannya? Yakni San Huang (tiga raja), yaitu Suiren, Fuxi dan Shennong.

Kemudian ketika ETIKA lenyap masih ada “MORAL”, Wu Di (lima kaisar) menggunakan moralitas untuk menata pemerintahan, ketika etika moral digunakan untuk menata pemerintahan, negara pada waktu itu adalah Utopia (masyarakat ideal).

Kemudian ketika MORAL pun ikut lenyap, maka digunakanlah KEBAJIKAN. Siapa yang menggunakannya? Yakni Dinasti Xia, Shang, Zhou, kurun waktu berlangsungnya juga panjang, yakni Dinasti Xia berlangsung 400 tahun, Dinasti Shang 600 tahun, Dinasti Zhou 800 tahun, totalnya 1800 tahun.

Selama kurun waktu 1800 tahun tersebut, manusia telah kehilangan etika moral, makanya digunakanlah kebajikan, insan bajik mengasihi sesama manusia, senantiasa memikirkan kepentingan orang lain, tetapi era ini tidak bisa disebut sebagai Utopia lagi, hanya bisa disebut Xiao Kang (masyarakat yang cukup makmur).

Kemudian pada era Chunqiu (Periode Semi dan Gugur) dan Zhan Guo (peperangan antar negara), masyarakat diliputi kekacauan selama 500 tahun, akhirnya Kaisar Qin Shi Huang berhasil menyatukan seluruh wilayah Tiongkok, menggunakan sistem pemerintahan tirani atau diktator, menggunakan kekerasan dan bukan budaya, makanya Dinasti Qin hanya bisa bertahan untuk kurun waktu 15 tahun saja lalu runtuh.

Dalam perjalanan sejarah Tiongkok, Dinasti Qin merupakan dinasti yang paling pendek umurnya, baru 15 tahun sudah runtuh, dilanjutkan oleh Dinasti Han.

Han Wudi merupakan sosok kaisar yang cerdas, menerima budaya warisan leluhur Tiongkok, beliau  menerima usulan Dong Zhongshu untuk menggunakan pemikiran Konfusius dan Mencius dalam menata pemerintahan.

Pemikiran Konfusius dan Mencius mengedepankan Kesusilaan, maka itu Kaisar Han menggunakan Tata Susila untuk menata pemerintahan, menggunakan kesusilaan guna mendidik rakyatnya.

Dari Dinasti Han sampai akhir periode Dinasti Qing, sekitar dua ribu tahun lamanya, masyarakat masih menerima tata susila. Meskipun selama kurun waktu dua ribu tahun, Dinasti saling silih berganti, namun kekacauan hanya berlangsung sebentar saja, boleh dikatakan bahwa masyarakat Tiongkok menikmati kesejahteraan untuk jangka waktu yang panjang.

Budaya yang ditanamkan mengakar dengan sangat mendalam. Dengan menggunakan kebudayaan, kesusilaan, etika moral, Hukum Sebab Akibat, untuk mempertahankan kehidupan masyarakat yang aman sentosa selama jangka panjang.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 19 Januari 2019
Judul : Penjelasan Sutra Usia Tanpa Batas Karya Upasaka Huang Nianzu (Pengulangan Kelima)
Serial ke-14
Bertempat di : HK Buddhist Education Foundation
Kode Artikel : 02-047-0014


中國上古時代,聖人以道治國,道是無為,無為而無所不為,最高明的道!那是什麼?大同之治。大同在中國不是理想,不是烏托邦,真正做到過。誰做到?三皇做到了。道失掉之後則有德,五帝用德,道德治理國家的時候就是大同之治。德失掉了之後,這就用仁。仁是什麼?三王,三王是夏商周,時代也很長,夏四百年,商六百年,周八百年,總共一千八百年。這一千八百年,人沒有道德,他用仁,仁者愛人,推己及人,所以不能稱大同,這稱為小康。春秋戰國混亂了五百年,秦始皇統一了中國,用的是霸道,不是王道;用的是武力,不是文化,所以十五年就亡國了。在中國歷代,秦是最短的,十五年亡國。漢繼承了,漢武帝他很聰明,接受中國傳統,他採納董仲舒的建議,在諸子百家裡面挑選孔孟之道來治國。孔孟講仁義禮,特別重視禮,所以是以禮治天下,用禮教來教人民。從漢朝到滿清末年,將近兩千年,這兩千年中國完全接受禮。禮是最低的標準,兩千年當中雖然有改朝換代,但是時間不長,動亂的時間不長,整體來說,中國社會是長治久安,文化底蘊非常深。用文化,老祖宗千萬年傳下來的四個科目:五倫、五常、四維、八德,用倫理、用道德、用因果來維繫社會的長治久安。

文摘恭錄 淨土大經科註(第五回)  (第十四集)  2019/1/19  香港佛陀教育協會  檔名:02-047-0014

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 19 Januari 2019 (Bgn 1)


Avatamsaka Sutra adalah Ekayana, yakni ajaran yang membimbing para makhluk dalam satu kelahiran mencapai KeBuddhaan. Di dalam Avatamsaka Sutra, kita dapat melihat Bodhisattva Manjusri dan Bodhisattva Samantabhadra bertekad terlahir ke Tanah Suci Sukhavati; Sudhana Kumara yang mengunjungi 53 orang Kalyanamitra; yang terakhir adalah Bodhisattva Samantabhadra dengan sepuluh butir raja tekadNya menuntun para makhluk pulang ke Alam Sukhavati.

Avatamsaka Sutra menetapkan tujuan akhirnya adalah “Sutra Usia Tanpa Batas”, 41 tingkatan Bodhisattva Dharmakaya yang menghadiri Persamuan Avatamsaka Sutra, jumlahnya tak terhingga dan tanpa batas, seluruhnya pulang ke Alam Sukhavati di penjuru barat.

Sutra Lotus atau Saddharma Pundarika Sutra juga merupakan Ekayana, tujuan akhirnya juga terletak pada “Sutra Usia Tanpa Batas”. “Sutra Usia Tanpa Batas” tentu saja merupakan Ekayana, yang mengalir secara keseluruhan dari jiwa sejati (Jiwa KeBuddhaan).

Tingkatan Bodhisattva:
http://daunbodhi.blogspot.com/2018/11/tingkatan-bodhisattva.html
Video membaca Sutra Usia Tanpa Batas :
https://www.youtube.com/playlist?list=PLNhqLwrybHHspD9WF_X6W0L3kuxMTdBOB

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 19 Januari 2019
Judul : Penjelasan Sutra Usia Tanpa Batas Karya Upasaka Huang Nianzu (Pengulangan Kelima)
Serial ke-14
Bertempat di : HK Buddhist Education Foundation
Kode Artikel : 02-047-0014


《華嚴》是一乘圓教。在《華嚴》我們看到文殊、普賢發願求生淨土;善財童子為我們表演大乘菩薩的修學,這就是五十三參;最後普賢菩薩十大願王導歸極樂。《華嚴》歸《無量壽》,華嚴海會四十一位法身大士,其數有無量無邊,皆歸西方極樂世界。這是真的,一點不假,經上清清楚楚跟我們說出來。《法華》也是一乘圓教,確確實實它們的歸趣就在《無量壽經》,《無量壽經》當然也是一乘圓教,確實是稱性之談,完全從自性裡頭流露出來的。

文摘恭錄 淨土大經科註(第五回)  (第十四集)  2019/1/19  香港佛陀教育協會  檔名:02-047-0014


 

 
 
Buddha Sakyamuni membabarkan bahwa sutra ini (Sutra Usia Tanpa Batas) merupakan ajaran yang mengalir dari dalam jiwa sejati yang sungguh tak terbayangkan.

Selama anda tidak timbul niat pikiran, tidak membeda-bedakan dan tidak melekat, membaca sutra ini, mempelajari sutra ini, menceramahkan sutra ini, mendengar ajaran sutra ini, maka akan terjalin dengan jiwa sejati (Jiwa KeBuddhaan), barulah anda dapat memahaminya. 

Sebaliknya bila di hatimu masih terdapat perbedaan dan kemelekatan, anda pasti tidak dapat memahami sutra ini. Ketika anda mendengar ceramah tentang sutra ini, anda tidak memahaminya lalu anda berpikir keras apa maknanya, maka semakin dipikir semakin gawat, jatuh ke dalam kesadaran ke-6 atau pikiran, jatuh ke dalam khayalan.

Oleh karena melewati proses berpikir makanya jatuh ke dalam vijnana (kesadaran), ini adalah “Insan yang tidak memiliki kebijaksanaan”, bukanlah benar-benar mencapai pencerahan, pencerahan sejati tidak menggunakan proses berpikir, hal ini sungguh tidak gampang!

Sutra ini dapat dipahami atau tidak dipahami, bukanlah masalah, kalau tidak paham juga tidak apa-apa, yang penting adalah mampu membangkitkan keyakinan hati, yakin bahwa Alam Sukhavati nyata adanya, yakin bahwa Buddha Amitabha nyata adanya, yakin bahwa kita pasti berhasil terlahir ke Alam Sukhavati, dengan melafal sepatah Amituofo ini, kita pasti bisa meraih keberhasilan, segala permasalahan jadi teratasi.

Tujuan sebenarnya dari mendengar ceramah dan membaca sutra adalah untuk memperkokoh keyakinan hati, jika bisa memahaminya yah bagus sekali, dapat membantumu meningkatkan kemajuan batin; sebaliknya kalau tidak memahaminya, asalkan dapat memperkokoh keyakinan dan tekad diri sendiri, maka pasti dapat terlahir ke Alam Sukhavati, setelah memperoleh pemberkatan dari Buddha Amitabha, maka segalanya sudah mampu dipahami.

Catatan :

Delapan Kesadaran :

Insan yang tidak memiliki kebijaksanaan :

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 19 Januari 2019
Judul : Penjelasan Sutra Usia Tanpa Batas Karya Upasaka Huang Nianzu (Pengulangan Kelima)
Serial ke-14
Bertempat di : HK Buddhist Education Foundation
Kode Artikel : 02-047-0014


佛說這部經是不可思議裡頭流出來的,我們也有不可思議;換句話說,不起心、不動念、不分別、不執著,你去讀這部經、學習這部經、演說這部經、聽這部經,就跟自性的奧祕相應,你才能懂。如果你有分別執著,你決定聽不懂,你決定看不懂。聽不懂,我想一下應該會懂。愈想愈糟糕,想就落在第六意識,落在妄想裡面。通過思考就落到心意識去了,那個是世智辯聰,不是真正的開悟,真正的開悟不用心意識,這真不容易!

  這個經聽懂、聽不懂沒有關係,不要緊,要緊的是聽的過程當中真正建立信心,相信西方極樂世界真有,相信真正有阿彌陀佛,相信我們真想去是決定去得成,老老實實念這一句阿彌陀佛就成功,什麼問題都解決了。我們讀經、聽經真正的目的,加強信心,能聽懂很好,可以幫助你提升境界;聽不懂,加強自己的信願,決定往生,往生了得阿彌陀佛加持,就什麼都懂了。

文摘恭錄 淨土大經科註(第五回)  (第十四集)  2019/1/19  香港佛陀教育協會  檔名:02-047-0014

 


 
 
Bodhisattva dalam melatih diri, prinsip penuntun tertinggi ada pada “Sutra Usia Tanpa Batas”.  “Sutra Usia Tanpa Batas” langsung mengajari kita melafal Amituofo terlahir ke Tanah Suci Sukhavati dan mencapai KeBuddhaan, bahkan sesampainya di Alam Sukhavati, memiliki kebijaksanaan, kemampuan gaib, ketrampilan melatih diri yang setara dengan Bodhisattva tingkatan Bhumi ke-7.

Apa maknanya? Maknanya sungguh mendalam, yakni sesampainya di Alam Sukhavati, anda memiliki kemampuan yang serupa dengan Bodhisattva Dharmakaya, dimanapun para makhluk berdoa supaya diselamatkan, anda langsung dapat merespon dan menyelamatkan mereka, membimbing mereka ke arah jalan pembebasan, dengan penampilan apa supaya para makhluk dapat terselamatkan, maka anda dapat menjelma ke dalam wujud tersebut,  serupa dengan Bodhisattva Avalokitesvara yang memiliki 32 wujud jelmaan, anda memiliki kemampuan gaib yang sedemikian besarnya.

Praktisi sekalian hendaknya tahu bahwa kemampuan ini bukanlah hasil pelatihan diri sendiri, melainkan pemberkatan dari kewibawaan tekad agung Buddha Amitabha, sehingga anda memiliki kemampuan sedemikian rupa, hal ini sungguh tak terbayangkan.

Jadi bukan berarti sesampainya di Alam Sukhavati, harus menanti anda melatih diri hingga berhasil barulah dapat menyelamatkan para makhluk, namun begitu anda sampai di sana maka anda sudah memiliki kemampuan ini! Keistimewaan ini tidak terdapat di alam para Buddha yang tersebar di sepuluh penjuru.

Maka itu “Sutra Usia Tanpa Batas” bukan saja merupakan sutra terunggul yang dibabarkan oleh Buddha Sakyamuni, namun juga merupakan sutra terunggul yang dibabarkan oleh semua Buddha Tathagata di sepuluh penjuru.

Tingkatan Bodhisattva :


Kutipan Ceramah Master Chin Kung 19 Januari 2019
Judul : Penjelasan Sutra Usia Tanpa Batas Karya Upasaka Huang Nianzu (Pengulangan Kelima)
Serial ke-14
Bertempat di : HK Buddhist Education Foundation
Kode Artikel : 02-047-0014


「一切諸佛之心要,菩薩萬行之司南,皆不出於此矣」,這個「此」是《無量壽經》。菩薩萬行,菩薩修行最高的指導原則在《無量壽經》。《無量壽經》直接教大家念佛往生淨土,直接引導往生淨土的人在很短的時間就達到徹悟心性的目標,而且一到那個地方,智慧、神通、道力跟七地菩薩一樣。這個話什麼意思?意思很深,就是說你一到西方極樂世界,你就有能力跟法身菩薩一樣,千處祈求千處應,哪個地方眾生有感,你就能夠到那裡去教化他,應以什麼身得度你就能現什麼身,像觀世音菩薩三十二應一樣,有那麼大的本事、那樣的神通。諸位要曉得,那不是你自己修來的,是阿彌陀佛本願威神加持你,讓你就起這個作用,這個不可思議。不是說到西方極樂世界,等我修成才能度眾生,你到那裡就行!這是十方諸佛的世界裡面沒有的。「是故本經稱為稱性之極談也」,也就是說,從諸佛如來,從阿彌陀佛如來自性裡面圓圓滿滿流露出來。講到極處,極就是圓滿。這部經是《華嚴經》中的《華嚴》,《法華經》中的《法華》;這個經真正是,不但是釋迦牟尼佛所說的第一經,也是十方一切諸佛如來所說的第一經,所以稱它為稱性極談,極談是說到極端了,再沒有了,全說出來了。

文摘恭錄 淨土大經科註(第五回)  (第十四集)  2019/1/19  香港佛陀教育協會  檔名:02-047-0014

Sabtu, 26 Januari 2019

Insan yang tidak memiliki kebijaksanaan 05


Insan yang tidak memiliki kebijaksanaan 05

Butir ke7 dari Delapan kondisi yang tidak menguntungkan untuk menjalani kehidupan suci adalah Manusia yang tidak memiliki kebijaksanaan. Pada zaman dahulu kala, Konfusius ketika berhadapan dengan Shao Zheng-mao, Shao Zheng-mao pandai bersilat lidah, berpengetahuan dan berpandangan sesat, Konfusius tidak mampu berdebat dengannya, akhirnya Konfusius membunuhnya.

Kalau zaman sekarang Konfusius melakukan hal begini, ini namanya pelanggaran hukum dan hak asasi manusia. Mengapa Konfusius membunuh Shao Zheng-mao? Oleh karena Shao Zheng-mao berpengetahuan sesat dan berpandangan sesat, juga pandai bersilat lidah (suka memutarbalikkan fakta), sehingga orang-orang yang mendengar ceramahnya jadi ikut berpengetahuan sesat dan berpandangan sesat, bukankah ini sungguh celaka?

Shao Zheng-mao membawa pengaruh petaka bagi seluruh lapisan masyarakat. Sementara itu dia juga tidak sudi mengakui kesalahannya dan kembali ke jalan yang benar, angkuh dan meremehkan orang lain, pandai bersilat lidah, alhasil Konfusius terpaksa menghabisinya.

Zaman dahulu kala orang seperti Shao Zheng-mao masih boleh dicabut nyawanya, tetapi sekarang sudah tidak boleh lagi, zaman sekarang kebebasan asasi manusia harus dijunjung tinggi, publikasi yang bebas, anda takkan berdaya mencegahnya.

Maka itu keadaan masyarakat sekarang sudah kacau balau, tidak menaati tata susila lagi, sedangkan zaman dahulu kala, pemikiran yang bertentangan dengan kesusilaan dianggap sebagai pelanggaran, masa kini sudah bebas, masyarakat pun diliputi kekacauan.

Lantas siapa yang dapat mengatasinya? Tidak ada seorang pun yang dapat mengatasinya. Meskipun insan suci dan bijak lahir ke dunia modern ini juga takkan sanggup mengatasinya, Konfusius kalau datang ke era ini juga akan angkat tangan, Buddha dan Bodhisattva juga tidak berdaya.

Akhirnya bagaimana? Akhirnya hanya Hukum Karma yang datang menyelesaikannya, karma baik mendapat ganjaran yang baik, karma buruk membuahkan balasan yang buruk, jadi Hukum Karma-lah yang akan datang menyelesaikan semua problema ini.

Di hadapan Hukum Karma, setiap insan memperoleh perlakuan yang adil dan setara, kita memahami kebenaran ini. Maka itu mesti memahami bahwa terlahir sebagai manusia dan berkesempatan mendengar Buddha Dharma adalah hal yang tidak gampang diperoleh, maka itu hendaknya serius melatih diri.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 30 Maret 2012


世智辯聰
(五)

這第七個世智辯聰。像古時候,孔子遇到少正卯,少正卯辯才無礙,邪知邪見,孔夫子辯不過他,把他怎麼處置?把他殺了。那在現在,孔子做這樁事情,孔子犯法了,為什麼?他侵犯人權。孔子為什麼殺他?邪知邪見,又善言能道,辯才無礙,讓許多人都跟他變成邪知邪見,這還得了嗎?他給整個社會帶來災難。明白這個道理,殺他就正確了,他不能改過,他不能回頭,這種人貢高我慢、好高騖遠、能言善道。所以在古時候,這樣的人就可以殺。在現在不行,現在言論自由、出版自由,你沒辦法。所以現在的社會亂了,沒有倫理道德把關,在那個時候,違背倫理、道德的言論、思想都是有罪,現在這個關沒有了,社會亂了。誰能來治?沒有人能治。聖賢不能治,孔子到今天束手無策,不能治,佛菩薩來了也不能治。最後怎麼樣?最後因果來治,善有善果,惡有惡報,只有惡報來治。因果面前人人平等,我們懂得這個道理。所以一定要曉得,得人身遇佛法的不容易,認真修學。

文摘恭錄 文摘恭錄 淨土大經科註  (第二六一集)  2012/3/30  香港佛陀教育協會  檔名:02-037-0261