Sabtu, 28 Maret 2020

Melatih Diri Berpedoman Pada Sutra Usia Tanpa Batas




Petikan Ceramah Master Chin Kung :
“Melatih Diri Berpedoman Pada Sutra Usia Tanpa Batas”

Buddha ber-Maitri Karuna, bagaimana caranya membantu kita supaya terbebas dari lautan derita, ini merupakan Maitri Karuna Buddha Amitabha yang tak terbatas, membuka Pintu Dharma yang mudah dan praktis, membawa serta karma terlahir ke Alam Sukhavati, para makhluk di Jaman Berakhirnya Dharma juga dapat terselamatkan.    

Kini adalah Periode Akhir Dharma, Upasaka Xia Lian-ju dan Upasaka Huang Nian-zu datang ke dunia ini untuk merangkum dan menulis penjelasan “Sutra Usia Tanpa Batas”, sehingga semua praktisi dapat membangkitkan keyakinan hati.

Melatih diri menuruti metode yang tercantum di dalam sutra, membulatkan tekad terlahir ke Tanah Suci Sukhavati, seperti yang dikatakan oleh Master Shandao, sepuluh ribu orang yang melatihnya, sepuluh ribu pula yang berhasil terlahir ke Alam Sukhavati.

Praktisi yang melafal Amituofo itu jumlahnya banyak, namun yang berhasil terlahir ke Alam Sukhavati malah sedikit, apa sebabnya? Oleh karena melatih diri tidak berpedoman pada ajaran sutra, sehingga gagal terlahir ke Alam Sukhavati.  

Tidak berpedoman pada ajaran sutra, artinya melanggar segala petunjuk dan cara yang telah digariskan di dalam sutra. Apabila seluruh isi sutra dapat diterima, lalu diamalkan, maka tidak ada satupun yang tidak terlahir ke Alam Sukhavati.

Maka itu satu sutra ini dan satu penjelasan sutra ini, dapat menyelamatkan para makhluk di Jaman Akhir Dharma, sehingga terlahir ke Alam Sukhavati, tidak mundur lagi dari pencapaian KeBuddhaan, sungguh tak terbayangkan.

Petikan Ceramah Master Chin Kung
Judul : Penjelasan Sutra Usia Tanpa Batas Tahun 2012
Serial ke-471
Tanggal : 10 Oktober 2013  





輕鬆學佛法《淨土篇》

淨空老法師 開示節錄 :
“依照《無量壽經》修行,萬修萬人去”

可是三界六道太苦了,佛陀慈悲,如何幫助我們離開苦海,那就是阿彌陀佛無盡的慈悲,開甚方便法門,提倡帶業往生,末法眾生也能得度。現在是末法時代,夏蓮居來到這個世間,黃念祖來到這個世間,不是凡人,來幹什麼的?來整理經典,註釋經典,把《無量壽經》講清楚講明白,讓大家真正生起信心,信心不逆。

依照經典上所說的方法來修行,一心專求往生淨土,真正是善導大師所說的,萬修萬人去。念佛的人多,往生的人少,什麼原因?那些人沒修,學得不如法,所以他沒去得成。不如法,跟這個經上所講的理論方法相違背。如果跟這個經上理論方法統統都接受了,都依教奉行了,沒有一個不往生。所以這一部經、這個註解,能度世尊末法九千年一切罪苦眾生,往生不退成佛,這不可思議。

文章恭錄—2012淨土大經科註第4712013/10/10